Riana Afifah | Tri Wahono | Jumat, 1 Juli 2011 | 22:57 WIB
 
JAKARTA, KOMPAS.com — Perdana Menteri Perancis François Fillon mengungkapkan bahwa era globalisasi bukan hanya sekadar era yang terkait dengan pasar bebas dan kebebasan untuk memperkaya negara masing-masing, melainkan era globalisasi adalah era ketika hak asasi manusia dan demokrasi dijunjung tinggi.
"Tidak hanya berkaitan dengan uang. Era globalisasi memiliki makna yang dalam daripada sekadar pasar bebas atau kebebasan yang tidak berarah," ungkap Fillon saat memberikan kuliah umum di Universitas Indonesia, Depok, Jumat (1/7/2011).
Menurut dia, negara yang dapat menerapkan makna era globalisasi dengan baik akan mampu mengembangkan ekonomi negaranya.
Ia menambahkan, lembaga-lembaga demokratis yang dikembangkan di Indonesia berpengaruh positif pada perkembangan ekonomi yang pesat dan berkelanjutan. Tahun ini saja perkembangan ekonomi Indonesia meningkat lebih dari 6,5 persen.
"Diramalkan peningkatan ekonomi ini akan bertambah lagi dalam 10 tahun mendatang," ungkap Fillon.
Sejauh ini perkembangan ekonomi ini bertumpu pada produksi yang beragam dan pada penekanan teknologi, misalnya diperlihatkan dari pembuatan suku cadang pesawat Airbus di Bandung yang kemudian dikirim ke Hambourg dan Toulouse.
Tidak hanya itu, kabinet listrik yang terdapat di tiap kereta api supercepat Perancis atau Train á Grande Vitesse (TGV) ternyata diproduksi di Jakarta.
Selama upaya untuk demokrasi terus dijalankan, sudah barang tentu perkembangan ekonomi di Indonesia juga tidak akan terputus. Kendati demikian, perkembangan ekonomi ini harus diturunkan untuk pembangunan dan upaya pengentasan kemiskinan.
"Saya yakin Indonesia akan berhasil dengan menggabungkan pola demokrasi, peningkatan, dan perkembangan sosial dalam penanganan efek globalisasi," tandasnya.

(http://internasional.kompas.com/read/2011/07/01/22573843/Era.Globalisasi.adalah.Era.Demokrasi)
Posted by Pengertian Animasi 3D

0 comments:

Total Pageviews

Visit the Site
MARVEL and SPIDER-MAN: TM & 2007 Marvel Characters, Inc. Motion Picture © 2007 Columbia Pictures Industries, Inc. All Rights Reserved. 2007 Sony Pictures Digital Inc. All rights reserved. blogger templates